Kamis, 19 Mei 2016

Profesi


Guru Sebagai Salah Satu Profesi

  
Gambar 1 Seorang guru sedang mengajar.

         Masih ingatkah kalian siapa yang pertama kali mengajari kalian membaca? Siapakah yang mengajari kalian menulis? Siapa yang mengajari semua kemampuan dan keterampilan yang kalian miliki? Yup, tentunya kalian sudah tau beliau adalah seorang guru. Lalu siapakah guru itu? 
        Guru adalah orang yang mengajar, membimbing, dan mendidik kita di sekolah. Baik itu di sekolah formal maupun nonformal. Beliau mengajari kita pengetahuan-pengetahuan dan wawasan yang belum kita ketahui. Beliau juga mendidik kita agar menjadi manusia yang berakhlak mulia, mengajar tentang kesopanan, budi pekerti, tata krama, dan cara bergaul yang baik di masyarakat. Ketika kita berbuat salah guru pun akan menegur dan mengingatkan kita serta menasehati dan membimbing kita agar tidak berbuat salah lagi baik dalam berperilaku maupun ketika kita sedang belajar. Wah, sungguh mulia yah tugas guru ! Ya, iyalah :)
        Orang tua kita juga merupakan seorang guru lho! Iya, beliau mengajari kita berjalan, makan, berbicara, dan lain-lain bukan? Nah, oleh karena itu tugas seoranng guru sangat berjasa dalam kehidupan kita maka sudah sepatutnya kita menghormati dan menghargai guru kita ! Tapi bukan menghargai pake duit yah, hehe.. Tetapi menghargai dengan akhlak yang baik terhadap guru kita ! Catet ;)
        Karena guru juga merupakan salah satu profesi yang dapat dipelajari  kita juga bisa menjadi guru lho! Caranya? Ya belajar dan sekolah sampai ke sekolah perguruan tinggi jurusan ilmu keguruan sehingga kita memiliki kemampuan dan keterampilan sebagai seorang guru. Salah satunya kalian dapat bersekolah di kampus STAI Putera Galuh Ciamis. Hayooo siapa yang ingin menjadi guru? Yuk, sekolah disana :)

By Nunung Nurjanah

Rabu, 18 Mei 2016

Peninggalan Sejarah

Prasasti

                                           Gambar 1. Prasasti Batu Andesit


Perjalanan manusia dalam menempuh kehidupan seperti sekarang ini melalui waktu yang lama. Sejak ribuan tahun yang lalu ketika manusia masih primitif. Kebudayaan manusia selalu berkembang. Sejarah perkembangan budaya manusia meninggalkan beberapa benda yang disebut peninggalan sejarah.
Benda-benda peninggalan sejarah mempunyai arti yang penting. Benda-benda tersebut mempunyai cerita sejarah. Dengan melihat benda-benda peninggalan sejarah masa lalu, kita dapat memperkirakan perkembangan peradaban masyarakat yang bersangkutan.
Benda-benda peninggalan sejarah dapat berupa bangunan, karya sastra, prasasti, batu nisan, fosil, atau alat-alat yang digunakan orang zaman dahulu.
     Ada beberapa bentuk peninggalan sejarah yang salah satunya adalah Prasasti. Prasasti berbentuk batu tertulis. Dengan adanya prasasti, diketahui bahwa pada masa itu, manusia di Indonesia sudah mengenal aksara atau tulisan.
      Dalam prasasti yang terdapat pada gambar diatas salah satu dari sekian banyak prasasti yang terdapat di indonesia yaitu prasasti yang terdapat di daerah tempat tinggal saya tepatnya di Situs Astana Gede Kawali yang letaknya di Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
  Dari prasasti Kawali berupa batu andesit, berbentuk segi lima tidak beraturan.  Pada bagian atas prasasti terdapat tulisan dan bagian bawah terdapat dua sepasang telapak kaki serta satu telapak tangan (kiri). Selain itu, terdapat garis-garis yang melintang sebanyak Sembilan buah dan garis membuju lima buah berpotongan membentuk 45 buah segi empat yang berbeda-beda ukurannya. Di bagian kiri kotak-kotak ini terdapat tulisan singkat berbunyi angana atau mungkin seharusnya ajnana. Ada berbagai penafsiran tentang prasasti ini. Ada yang mengartikan kata "ajnana" itu "sendiri, ada juga yang mengartikan "datang" atau "menghampiri". Mungkin maksudnya mengharapkan kedatangan yang dipuja (raja yang berkuasa). Ada yang menafsirkan kotak-kota ini sebagai kolenjer (kalender  tradisional) untuk menghitung hari baik dan hari buruk.
By Amida Laelia

Sabtu, 14 Mei 2016

Kegiatan Ekonomi di Indonesia




 PERTANIAN

Tandur merupakan salahsatu aktifitas pertanian
            Pertanian adalah usaha menghasilkan bahan pangan ataupun bahan baku pembuatan barang  kebutuhan manusia. Hasil pertanian ada yang berumur pendek adapula yang berumur panjang. Berumur pendek dalam arti  bisa dipanen dalam waktu kurang dari 7 bulan atau habis dalam satu atau dua kali masa panen. Contohnya adalah padi, sayur – sayuran, tebu, kacang – kacangan dan umbi – umbian. Sedangkan yang memiliki usia pajang antara lain teh, cengkeh, lada, kapas ,  dan cokelat.
       Kegiatan perekonomian jenis pertanian  biasanya banyak ditemui di daerah pedesaan atau kota kecil yang lahannya masih luas. Namun, bukan berarti usaha pertanian hanya bisa dilakukan pada tanah. Pada zaman modern ini pertanian tidak hanya bisa diaplikasikan pada lahan  , tapi juga bisa pada media lainnya. Antara lain melalui media gel khusus untuk  tanaman dsb.. Meskipun intensitas penanaman pada media jenis ini masih sangat kecil namun, hal tersebut sewaktu – waktu dapat menjadi alternative yang sangat berguna. Khususnya untuk daerah perkotaan padat penduduk. Dimana lahan untuk melakukan pertanian sangat sulit ditemui.
 By : Irwan Maulana Saputra